SKRIPSI Sistem Informasi
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN HOTEL DI KOTA MALANG DENGAN MENGGUNAKAN WEIGHTED PRODUCT
ABSTRAK
Roni, Ridwan Fadillah Alfa. 2017. Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Hotel Di Kota Malang Dengan Metode Weighted Product. Skripsi, Program Studi Sistem Informasi STMIK PPKIA Pradnya Paramita. Pembimbing: (I) Indah Dwi Mumpuni, S.Kom, MM, (II) Linda Suvi Rahmawati, S.Kom., MMSI
Kata-kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Weighted Product.
Kota Malang merupakan kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur yang memiliki banyak potensi untuk dijadikan sebagai destinasi wisata yang dapat kunjungi. Daya tarik yang menarik seperti alam, bangunan, sosial budaya, serta cuaca yang dingin dan sejuk menyebabkan banyak wisatawan yang berdatangan, baik nusantara maupun mancanegara. Hal tersebut dibuktikan dengan lokasi Kota Malang yang sangat strategis yang berada di tengah-tengah untuk menuju wilayah Kota Batu sebagai kota wisata maupun menuju ke kota lainnya. Hal ini bertujuan untuk memberikan tempat menginap bagi wisatawan yang akan berlibur di Kota Malang karena teempat hotel di Kota Batu yang tidak sebanding dengan banyaknya wisatawan untuk menampung jumlah wisatawan. Memillih hotel di Kota Malang sangat memudahkan untuk wisatawan memilih berlibur ke Kota Batu atau kota lainnya karena menghemat waktu dan keuntungan lainnya.
Informasi tentang hotel-hotel yang ada di Kota Malang bisa ditemui di berbagai website yang terbaik di Indonesia, seperti pada website https://www.pergi.com/, https://www.traveloka.com/, dan sebagainya. Namun saat ini di situs website resmi Disbudpar Kota Malang yang beralamat di http://budpar.malangkota.go.id/category/informasi/hotel/ menjadi sorotan karena hanya menampilkan 18 hotel. Dari website resmi tersebut juga belum dapat memberikan rekomendasi hotel yang sesuai dengan kebutuhan calon pengunjung hotel.
Dari permasalahan tersebut, sangat menarik dilakukan penelitian secara mendalam dan diperlukan suatu sistem penunjang keputusan yang dapat membantu wisatawan dalam melakukan pemilihan hotel menggunakan metode Weighted Product (WP). Metode tersebut yang sederhana dengan memasukkan semua faktor atau kriteria dapat memudahkan wisatawan untuk memilih hotel. Dengan menampilkan jarak lokasi hotel dari tempat terdekat populer pertama, fasilitas yang tersedia, harga, bintang hotel, tempat populer terdekat dengan hotel dan adanya menu pencarian nama hotel sehingga dapat memberikan rekomendasi hotel yang akan dipilih sesuai bobot yang terbaik.
| 13510021 | 001.42 RID S SKR SistemInformasi | Perpus STMIK (Sistem Informasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain