Text
PENERAPAN LOAD BALANCING MENGGUNAKAN ROUTING PROTOCOL BGP PADA MIKROTIK DI STMIK PRADNYA PARAMITA MALANG
Ismuyanto, Putra Teguh Santoso. 2015. Penerapan Load Balancing Menggunakan Routing Protocol BGP Pada Mikrotik Di STMIK Paradnya Paramita Malang. Tugas Pemrograman Khusus, Program Studi Teknik Informatika. STMIK PPKIA Pradnya Paramita, Pembimbing: Samsul Arifin, S.Kom
Kata - Kata Kunci: Jaringan, Mikrotik, BGP
Tujuan dibangunya suatu jaringan komputer adalah membawa informasi secara tepat dan tanpa adanya kesalahan dari sisi pengirim menuju ke sisi penerima melalui media komunikasi. Untuk menghubungkan dua jaringan yang lain, terkadang memerlukan suatu rute yang panjang atau pendek. Tidak jarang pula satu koneksi memiliki lebih dari satu rute untuk satu tujuan tertentu. Untuk memudahkan maka digunakan sebuah mikrotik
Penggunaan mikrotik di kampus STMIK Pradnya Paramita Malang menurut admin laboraturium saat ini menggunakan tipe RB750GL dengan spesifikasi Bandwith two line dengan batasan upload 3mbps dan download 4 mbps
dari hasil analisis tersebut maka dilakukanlah penelitian penerapan load balancing pada mikrotik menggunakan routing protocol BGP di STMIK Pradnya Paramita untuk mendapatkan beban jaringan, panjang diagram, pola trafik, pembagian bandwith yang lebih merata seimbang, dan jika terjadi kesalahan dapat menentukan jalur lain sebagai jalur cadangan.
| TPK TI 2015 292 | TPK TI Ism 292-2015 | Perpus STMIK (TPK TI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain