TUGAS AKHIR
APLIKASI SISTEM PENGGAJIAN KARYAWAN PADA PUSKEMAS MULIA BARU KETAPANG
Merdekawati, Rika. 2015. Aplikasi Sistem Penggajian Karyawan Pada Puskesmas Mulia Baru Ketapang. Tugas Akhir, Program Studi Manajemen Informatika STMIK PPKIA Pradnya Paramita Malang. Pembimbing (I) Indah Dwi Mumpuni, S.Kom MM (II) Eni Farida S.Ag., MM.
Kata Kunci: Sistem Informasi, Penggajian
Sistem penggajian yang dilakukan masih sederhana yaitu untuk pengolaan datanya menggunakan microsoft excel dengan menginputkan formula-formula yang akan diinputkan pada tiap kolom dan barinya, sehingga membuat proses pengerjaan harus dilakukan secara berulang-ulang. Selain itu, data gaji karyawan dapat diakses siapa saja, sehingga dalam segi keamanan kurang terjamin.
Aplikasi sistem penggajian ini adalaha sebuah aplikasi komputer berbasis desktop yang dirancang dengan tujuan untuk mempermudah kendaraan sebagai alat bantu untuk meningkatkan kualitas penggajian karyawan dan pempermudah dalam pembuatan laporan.
Metode yang digunakan mengacu pada SDLC (System Development Life Cycle) dengan dua tahapan yaitu pengumpulan data dan pengembangan sistem. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara pada bagian bedahara serta melakukan studi literatur yang menunjang penelitian. Metode pengembangan sistem dilakukan dengna beberapa tahapan yaitu menganalisis kebutuhan sistem yang akan dibangun, merancang sistem yang akan dibangun baik perancangan secara konseptual maupun secara terinci, mengimplementasikan sistem, serta membuat dan menguji sistem
Hasil yang diperoleh terbangunya aplikais pengajian karyawan pada puskesmas mulia baru ketapang yang dapat membantu mempermudah proses penggajian serda dalam pembuatan laporan
| 10310002 | TA MI Mer 231-2015 | Perpus STMIK (TUGAS AKHIR) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain