TUGAS AKHIR
SISTEM INFORMASI PENGGAJIAN BERBASIS DESKTOP PADA RSIA PURI BUNDA MALANG
Sholahuddin. 2015. Sistem Informasi Penggajian Berbasis Desktop Pada RSIA Puri Bunda Malang. Tugas Akhir, Program Studi Manajemen Informatika STMIK PPKIA Pradnya Paramita. Pembimbing: (I) Rahayu Widayanti, S.E., MM (II) Dinny Wahyu Widarti, S.Kom
Kata Kunci: Sistem Informasi, Penggajian
RSIA Puri Bunda Malang merupakan Rumah Sakit khusus untuk pasien ibu dan anak yang memiliki fasilitas yang cukup lengkap, dalam hal ini ada beberapa kelemahan pada sistem penggajian yang sudah diterapkan di RSIA Puri Bunda yang masih sederhana yaitu untuk pengolahan datanya menggunakan Microsoft Excel, dalam pengajian pegawai proses penginputan harus satu persatu data pada tiap kolom dan barisnya, sehingga membuat proses pengerjaan harus dilakukan secara berulang-ulang
Metode yang digunakan mengacu kepada SDLC (System Development Life Cycle) Dengan dua tahapan, yaitu pengumpulan data dan pengembangan sistem. Metode pengembangan sistem dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu menganalisis kebutuhan sistem yang secara konseptual maupun secara terinci.
Aplikasi pengajian yang diperuntukkan untuk pegawai di RSIA Puri Bunda Malang dapat membantu pengelolaan secara cepat dan mempersingkat waktu
| 12310002 | TA MI Sho 236-2015 | Perpus STMIK (TUGAS AKHIR) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain