Text
PENERAPAN ALGORITMA APRIORI UNTUK ANALISIS POLA DATA SKRIPSI MAHASISWA STMIK PPKIA PRADNYA PARAMITA MALANG
Selviana, Amartha. 2015. Penarapan Algoritma Apriori untuk Analisis Pola Data Skripsi Mahasiswa STMIK PPKIA Pradnya Paramita Malang. Skripsi, Program Studi Sistem Informasi STMIK PPKIA Pradnya Paramita Malang. Pembimbing: (I) Rahayu Widayanti, SE, MM, (II) Indah Dwi Mumpuni, S.Kom, MM.
Kata-kata kunci: Data Mining, Data Skripsi, Algoritma Apriori
Salah satu perguruan tinggi yang berbasis teknologi informasi, STMIK PPKIA Pradnya Paramita Malang, belum ada yang mendasari penyusunan silabus, SAP dan belum mengarah pada yang mendasari penyusunan skripsi. Berdasarkan permasalahan tersebut, diperlukan informasi dengan menambang data atribut apa saja yang digunakan sebagai bahan kajian dalam menyusun skripsi.
Teknik untuk menambang data skripsi menggunakan data mining. Metode yang digunakan adalah algoritma Apriori melalui penerapan frekuensi tinggi dengan tingkat kepercayaan (min. confidence) dan tingkat dukungan (min.support). Tujuan dibuatnya aplikasi data mining ini untuk memudahkan Kaprodi melihat banyaknya kecenderungan bidang minat yang diambil mahasiswa dalam menyusun skripsi. Data dalam penelitian ini adalah data skripsi mahasiswa prodi S1-Sistem Informasi dan s1-Teknik Informatika tahun 2011-2013. Variabel yang digunakan adalah jenis sistem yang dibuat, bahasa pemrograman, database serta metode yang digunakan untuk membaut skripsi.
penelitian ini menyimpulkan bahwa pola data skripsi mahasiswa prodi S1 - Sistem Informasi tahun 2013 dibandingkan tahun 2011 - 2012 kesuaianya 63.51% dengan aturan Asosiasi final terurut jika menggunakan PHP maka membuat sistem informasi. Adapun pola data skripsi mahasiswa Prodi S1-Teknik Informatika tahun 2013 dibandingkan tahun 2011-2012 kesuaiannya 76,76% dengan aturan Asosiasi final terurut jika menggunakan PHP maka menggunakan MySQL serta 80,40% jika menggunakan MySQL maka menggunakan PHP
| 2015-SI-120 | SKR SI Sel 120-2015 | Perpus STMIK (SKRIPSI SI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain