SKRIPSI Sistem Informasi
PENGEMBANGAN DESAI DAN APLIKASI WEBSITE PARAMITA MEMBER CLUB DENGAN MENERAPKAN MODEL AFFILIATE MARKETING DI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER (STMIK) PPKIA PRADNYA PARAMITA MALANG
Savitri, Ayu 2013. Pengembangan Desain dan Aplikasi Website Paramita Member Club dengan Menerapkan Model Affiliate Marketing di Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) PPKIA Pradnya Paramita Malang. Skripsi, Program Studi Sistem Informasi STMIK PPKIA Pradnya Paramita. Pembimbing: (1) Mochamad Husni, S.PdI, M.M. (II) Dwi Safiroh Utsalina, S.Kom.
Kata-kata Kunci: Website, Affiliate, Marketing, sales Assistence, E-Marketing Mix, Penjaringan Calon Mahasiswa baru.
Website Paramita member Club yang telah dikembangkan pada penelitian sebelumnya belum memiliki beberapa karakteristik web sales assistance dan fasilitas yang sesuai dengan perangkat taksonomi dalam e-marketing mix. Beberapa kelemahan lainya yang perlu diperbaiki dan dikembangkan adalah masalah keaamanan dan penyajian informasi (laporan dan grafik). Pengembangan ini bertujuan untuk meningkatkan calon mahasiswa baru di STMIK PPKIA Pradnya Paramita Malang.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengumpulan data dan metode pengembangan sistem. Pada metode pengumpulan data dilakukan wawancara pada penerima mahasiswa baru serta dilakukan studi kepustakaan wawancara pada metode pengembangan sistem. Pada metode pengumpulan data dilakukan studi kepustakaan baik melalui riset kepustakaan hasil penelitian sebelumnya, literatur yang berhubungan dengan penelitian serta catatancatatan dan dokumen perusahaan yang berhubungan dengan penelitian. Kemudian dilakukan analisis terhadap kelemahan sistem lama menggunakan analisis PIECES> Dari proses analisis ditemukan beberapa kelemahan, yaitu masalah kinerja, informasi, keamanan aplikasi, efesiensi dan pelayanan. Solusi untuk memecahkan permasalah tersebut dilakukan dengan menambahkan beberapa fasilitas taksonomi dalam e-marketing mix.
Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat diperoleh hasil bahwa sistem baru yang telah dibangun dapat memberikan alternatif pemecahan masalah dan memperbaiki kelemahan yang dimiliki oleh sisten lama, baik masalah kinerja, informasi, keamanan aplikasih, efesiensi dan pelayanan.
| 2013-108 | SKR SI Sav 108-2013 | Perpus STMIK (Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain