Tugas Pemrograman Khusus T. I
PENGEMBANGAN SISTEM PENCARIAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN INTERAKTIF DALAM DIGITAL LIBRARY STIMIK PPKIA PRADNYA PARAMITA MALANG MENGGUNAKAN PHP
Berdasarkan latar belakang yang dibuat, maka permasalahan yang diambil adalah bagaimana cara mengembangkan sistem pencarian buku di perpustakaan, serta pengelolaanya menggunakan bahasa program php dengan database MYSQ, serta bagaimana proses kerja pgogram sehingga bisa diakses melalui media komputer. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengembangkan serta memperbaharui sistem pencarian buku dan mempermudah mahasiswa dalam mencari koleksi perpustakaan pada perpustakaan STIMIK P3M.
Perancangan program untuk mengatasi permasalahan yang timbul dengan menggunakan bahasa pemrograman php dan sistem basis data MYSQL. Hasil kegiatan ini adalah sistem pencarian koleksi perpustakaan dengan script code php yang dikoneksikan database MYSQL.
Simpulan dari pembuatan program ini adalah (1) sistem pencarian koleksi perpustakaan yang dapat memberikan alternatif dalam pencarian koleksi perpustakaan secara efektif dan efisien, (2) pengembangan sistem ini dapat membantu kinerja petugas perpustakaan dalam memproses koleksi perpustakaan agar lebih efisien dalam penyampaian informasinya. (3) dengan ini juga sistem memberikan penyampaian informasi koleksiperpustakaan terbaru.
| TPK 07520022 | TPK TI Bua 181 2010 | Perpus STMIK (Tugas pemrograman khusus TI) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain